Makronesia.id, Jakarta – Aice Group, jenama es krim terkemuka di Indonesia, merayakan Hari Perempuan Internasional dengan meluncurkan produk terbarunya, Aice Histeria Peach. Peluncuran ini bertempat di Gelora Bung Karno Jakarta pada Sabtu (9/3/2024) dengan tema #HisteriaWomenAchievements, mengabadikan pencapaian perempuan Indonesia.
Aice Histeria Peach mengusung konsep kekinian dengan menggabungkan rasa kelezatan buah peach yang mewah dan wangi. Varian ini menjadi es krim cake stik pertama di Indonesia yang mengkombinasikan buah honey Peach pilihan dengan lapisan coklat premium yang renyah, menciptakan sensasi baru yang stylish dan mengikuti tren. Ketersediaannya di Indomaret menegaskan eksklusivitas produk ini, sementara warna peach dipilih sebagai simbol kepedulian, berbagi, kelembutan, dan ketenangan.
Senior Brand Manager dan Juru Bicara AICE Group, Sylvana Zhong, menjelaskan bahwa Aice Histeria Peach bukan sekadar es krim biasa. Produk ini dihadirkan sebagai simbol kepercayaan diri untuk setiap perempuan di Indonesia, menginspirasi mereka untuk berani mengejar mimpi dan menghargai diri sendiri.
Sylvana menambahkan, “Dengan Aice Histeria Peach, kami ingin lebih dari sekadar es krim. Produk ini dirancang untuk menemani setiap perempuan dalam perjalanan kesehariannya, menginspirasi mereka untuk meraih kesuksesan dengan keberanian dan semangat yang luar biasa.”
Aice Group juga menunjukkan komitmen mendalamnya dalam mendukung perempuan Indonesia melalui berbagai kegiatan dan kolaborasi dengan kalangan perempuan. Partisipasinya dalam acara seperti Jakarta X Beauty dan Runhood X Narasi menjadi bukti dukungan nyata terhadap pencapaian perempuan di berbagai bidang.
Dalam acara peluncuran, Aice mengundang dua sosok perempuan inspiratif, Elsa Japasal (Eca Aura) dan Rifda Irfanaluthfi. Eca Aura, influencer dan artis pendatang baru, serta Rifda Irfanaluthfi, atlet senam Indonesia yang berhasil lolos ke Olimpiade Paris 2024, berbagi cerita perjuangan dan prestasi mereka.
Rifda memberikan inspirasi dengan menyatakan, “Setiap perempuan memiliki kekuatan dalam dirinya untuk meraih impian dan prestasi.” Ia mengajak perempuan Indonesia untuk tidak hanya berjuang, tetapi juga merayakan setiap pencapaian dengan mencintai dan menghargai diri sendiri. Eca Aura juga memberikan semangat kepada perempuan, terutama yang berasal dari daerah, untuk percaya pada diri mereka dan mengikuti impian mereka dengan kerja keras, ketekunan, dan tekad yang kuat.
Melalui peluncuran Aice Histeria Peach, Aice berharap tidak hanya menyajikan kelezatan dalam bentuk es krim, tetapi juga menjadi simbol dukungan kuat bagi perempuan Indonesia. Sylvana Zhong menutup acara dengan mengajak semua orang untuk mendukung perempuan-perempuan inspiratif di sekitar kita dengan merayakan pencapaian mereka bersama Aice Histeria Peach. Produk ini menjadi bukti dedikasi Aice sebagai brand es krim inovatif yang tidak hanya memenuhi selera, tetapi juga menemani setiap langkah pencapaian perempuan Indonesia. (EHS-01)