BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Mendorong UMKM Indonesia Menembus Pasar Global

Feature16 Dilihat

Makronesia.id, Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk kembali menghadirkan BRI UMKM EXPO(RT) 2025, sebuah ajang tahunan yang bertujuan membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Indonesia naik kelas dan memperluas jangkauan ke pasar internasional. Acara ini berlangsung dari 30 Januari hingga 2 Februari di Nusantara Hall, ICE BSD City, Tangerang, dengan mengusung tema “Broadening MSME’s Global Outreach”.

Dalam gelaran tahun ini, lebih dari 1.000 UMKM terkurasi dari lima kategori utama akan turut serta, yaitu home decor & craft, food & beverage, accessories & beauty, fashion & wastra, serta healthcare & wellness. Tak hanya menghadirkan pameran produk berkualitas, BRI juga menggandeng berbagai pihak untuk memberikan akses pembiayaan dan edukasi guna memperkuat daya saing UMKM di kancah global.

Salah satu bentuk dukungan konkret BRI dalam acara ini adalah partisipasi PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) yang menghadirkan berbagai solusi pembiayaan bagi pelaku UMKM.

Direktur Utama BRI Finance, Wahyudi Darmawan, menegaskan komitmen perusahaannya dalam mendukung pertumbuhan UMKM melalui akses pembiayaan yang lebih luas.

“Melalui BRI UMKM EXPO(RT) 2025, BRI Finance berupaya memberikan layanan terbaik bagi nasabah BRI Group dengan menyediakan fasilitas pembiayaan yang terintegrasi dan profesional,” ujar Wahyudi.

Pada kesempatan ini, BRI Finance menghadirkan promo fasilitas dana tunai melalui BRI Flash dengan bunga mulai dari 0,7%. Program ini memungkinkan pengunjung atau pelaku UMKM mendapatkan tambahan modal usaha hanya dengan menggadaikan BPKB kendaraan mobil, dengan pencairan dana hingga 90% dari harga kendaraan.

Dalam operasionalnya, UMKM sering menghadapi tantangan keuangan, terutama dalam hal modal kerja, pembelian peralatan, pemasaran, hingga memenuhi pesanan dalam jumlah besar. Oleh karena itu, keberadaan fasilitas pembiayaan yang fleksibel menjadi krusial bagi pertumbuhan bisnis mereka.

“BRI Finance menawarkan skema pembayaran yang mudah, fleksibel, serta suku bunga kompetitif. Sebagai bagian dari BRI Group, kami memiliki jaringan yang luas di seluruh Indonesia. Selain itu, layanan berbasis digital memungkinkan debitur untuk mengajukan dan memantau pinjaman secara online,” tambah Wahyudi.

Bagi pengunjung dan pelaku UMKM yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai promo dan layanan BRI Finance, informasi lengkap dapat diakses melalui virtual dealer di https://bbri.id/kkbbri.

BRI UMKM EXPO(RT) 2025 bukan sekadar ajang pameran, tetapi juga menjadi platform strategis untuk membuka akses pasar yang lebih luas bagi UMKM Indonesia. Dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk BRI Finance, para pelaku usaha kini memiliki peluang lebih besar untuk memperluas jaringan bisnis mereka hingga ke tingkat internasional.

Bagi yang ingin menyaksikan inovasi produk unggulan UMKM Indonesia dan menikmati berbagai program menarik lainnya, pastikan untuk mengunjungi BRI UMKM EXPO(RT) 2025 di ICE BSD City! (EHS-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *