Duolingo Perkenalkan Kursus Terbaru Musik dan Matematika dalam Duocon 2023

0
179

Makronesia.id, Jakarta – Pada giat Duocon 2023, acara online global terbesar di bidang bahasa, pembelajaran, dan teknologi, Duolingo (NASDAQ:DUOL), platform pembelajaran online terkemuka dunia, telah memperkenalkan kursus terbaru dalam Musik dan Matematika, yang didukung oleh metode pengajaran gamifikasi yang telah teruji.

Luis von Ahn, Co-Founder dan CEO Duolingo, menggambarkan Duocon sebagai perayaan bagi jutaan pembelajar berdedikasi Duolingo di seluruh dunia, sambil menegaskan komitmen perusahaan untuk membangun dan memberikan akses universal kepada pendidikan terbaik. Melalui ekspansi ke bidang Musik dan pembaruan pada kursus Matematika, Duolingo berusaha mendekatkan diri pada tujuan ini.

Dalam sesi talkshow utama, Co-founder dan CTO Duolingo, Severin Hacker, menjelaskan alasan di balik ekspansi perusahaan ke Matematika dan Musik. Ia menyoroti bagaimana mata pelajaran ini, seperti bahasa, dapat mengatasi batasan budaya dan nasionalitas.

Pembaruan kursus Matematika akan mencakup keterampilan matematika tingkat mahir berdasarkan situasi dunia nyata, seperti menghitung tip dan gaji per jam, untuk membuatnya lebih menantang bagi pembelajar dewasa. Vanessa Jameson, Engineering Director Duolingo, membagikan informasi tentang kursus Musik pada Duolingo dan menjelaskan pendekatan perusahaan terhadap pendidikan musik sekaligus mempertahankan elemen gamifikasi yang menjadi ciri khas platform mereka.

Duolingo juga berkomitmen untuk meningkatkan pengajaran Bahasa Inggris, yang merupakan bahasa yang paling banyak dipelajari di platform ini. Mereka mengumumkan Pengalaman Pembelajaran Immersive terbaru untuk Bahasa Inggris tingkat lanjut, yang dirancang untuk membantu pembelajar lebih menguasai kecakapan berbahasa tingkat lanjut.

VP of Learning and Curriculum Duolingo, Bozena Pajak, menjelaskan prinsip pengajaran terbaru yang mendasari konten, desain mata pelajaran, dan pengembangan kursus. Beberapa fitur terbaru termasuk DuoRadio, pembelajaran audio yang dinamis dan bergaya podcast dalam beberapa kursus bahasa terpilih, serta alat terbaru untuk mempelajari sistem penulisan Jepang dan Mandarin.

Komunitas global Duolingo yang beranggotakan lebih dari 74 juta pembelajar aktif bulanan juga mendapat berbagai pembaruan, termasuk mini-game baru bernama Adventures, yang memungkinkan pengguna mempraktikkan keterampilan berbahasa mereka dalam situasi interaktif. Selain itu, musim terbaru dari The Duolingo French Podcast dipandu oleh aktris pemenang Oscar Ariana DeBose, menceritakan kisah penari ikonik Josephine Baker dari tahun 1920-an, yang juga menjadi mata-mata untuk Perlawanan Perancis.

Acara tersebut juga menampilkan wawancara eksklusif antara Co-founder dan CEO Duolingo, Luis von Ahn, dengan Pemenang Nobel Perdamaian, Malala Yousafzai, tentang perjuangannya di bidang pendidikan anak-anak. (EHS-01)

Artikulli paraprakRumah Puisi Taufik Ismail: Tempat Belajar Sastra Tanpa Biaya di Sumatera Barat
Artikulli tjetërPT Agincourt Resources Menambah Kuota Operasi Katarak Gratis hingga 1.300 Mata

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini