Makronesia.id, Jakarta – Di tengah keindahan alam yang memukau, Indonesia juga berada di jalur gempa bumi akibat pertemuan lempeng tektonik besar. Hal ini menuntut kesadaran yang tinggi akan pentingnya membangun dan memelihara struktur bangunan yang tahan gempa demi keamanan penghuni.
Gravel, perusahaan teknologi terdepan di industri konstruksi, berkomitmen memberikan panduan dan solusi komprehensif untuk pengecekan dan pemeliharaan bangunan. Dengan layanan ini, Gravel berupaya memastikan bahwa rumah-rumah di Indonesia siap menghadapi segala kemungkinan.
Menurut Ricky Alexander Samosir, Senior Manager PR & Marketing Communication Gravel, “Pengecekan struktur rumah penting dilakukan karena dapat memberikan ketenangan pikiran. Kita perlu memastikan rumah yang kita huni memenuhi standar keamanan.” Proses pemeriksaan ini, meski kompleks, adalah langkah krusial yang tidak boleh diabaikan—baik saat membeli, menjual, maupun merawat rumah.
Berikut adalah beberapa aspek penting yang perlu diperhatikan dalam pengecekan struktur rumah:
1. Pondasi Rumah: Pondasi adalah elemen paling vital. Retakan pada pondasi, baik kecil maupun besar, harus segera diperiksa. Tanda-tanda penurunan, seperti lantai tidak rata atau pintu sulit dibuka, juga perlu dicermati.
2. Atap dan Kuda-kuda: Pastikan atap dalam kondisi baik. Cek kerusakan genteng dan kondisi kuda-kuda, karena komponen ini berperan penting dalam menjaga stabilitas atap.
3. Dinding dan Langit-langit: Retakan di dinding, baik horizontal maupun diagonal, dapat menandakan masalah serius. Kelembaban di dinding juga harus diwaspadai sebagai indikasi kebocoran.
4. Kolom dan Balok: Sebagai penopang utama, kolom dan balok harus bebas dari keropos atau deformasi. Periksa juga tanda-tanda serangan hama pada kolom kayu.
5. Lantai : Kondisi lantai yang tidak rata atau retak bisa menandakan masalah yang lebih besar. Penting untuk memeriksa apakah lantai terangkat atau bergelombang.
6. Sistem Drainase: Pastikan sistem drainase berfungsi baik untuk mencegah genangan air di sekitar pondasi, yang dapat merusak struktur dalam jangka panjang.
7. Kondisi Pintu dan Jendela: Pintu atau jendela yang sulit dibuka atau ditutup dapat menjadi tanda pergerakan fondasi. Periksa celah antara kusen dan dinding secara berkala.
Ricky menekankan, “Pengecekan rutin sangat penting. Jika pemilik membutuhkan layanan profesional, Gravel Maintenance siap membantu melalui pemeriksaan yang dilakukan oleh surveyor berpengalaman.”
Dengan langkah-langkah sederhana ini, setiap penghuni rumah dapat berkontribusi pada keamanan dan ketahanan hunian mereka di tengah ancaman gempa bumi. Keberadaan layanan profesional seperti Gravel Maintenance menjadi jaminan bahwa rumah-rumah di Indonesia tidak hanya indah, tetapi juga aman. (EHS-01)