Grand Opening AEON Mall Sentul City, Jumat 29 Oktober 2021

0
291

Makronesia.id- Sentul, Sebelumnya perkenalkan saya Rania selaku Media Koordinator untuk acara Grand Opening AEON Mall Sentul City

Setelah melakukan soft opening pada 28 Oktober 2020, AEON Mall Sentul City yang terletak di Sentul, Bogor ini melaksanakan Grand Opening-nya pada Jum’at, 29 Oktober2021 kemarin. Acara yang dihadiri oleh Bupati Kabupaten Bogor, Ibu Ade Yasin ini juga dimeriahkan dengan penampilan tarian dan nyayian adat Sunda dan Jepang.  AEON MALL Sentul City merupakan AEON MALL ketiga di Indonesia, setelah pembukaan pertamanya di BSD pada Mei 2015, kemudian AEON Mall Jakarta Garden City pada September 2017 lalu. AEON MALL Sentul City terletak di Jl. M.H. Thamrin Kelurahan Citaringgul, Kecamatan Babakan Madang Kabupaten Bogor,Jawa Barat16810.

Selain itu, selama kegiatan Grand Opening kemarin, AEON Mall Sentul City di acara tersebut juga membagikan bantuan berupa 1.000 paket sembako kepada warga Desa Citaringgul, Kecamatan Babakan Madang, Bogor. Pembagian sembako tersebut dilakukan secara simbolik oleh Mr.Daisuke Isobe, Mr. Takahiro Osugi dan juga bersama Ibu Ade Yasin pada acara Grand Opening kemarin.

AEON MALL Sentul City merupakan pusat perbelanjaan terbesar di wilayah Kabupaten Bogor. AEON MALL Sentul City terletak di area yang luasnya mencapai 78.000 m2 dan memiliki luas lantai sekitar 190.000 m2. Lahan parkir AEON ini mampu menampung sebanyak 3.000 mobil dan sekitar1.400 lot kendaraan bermotor. AEON MALL Sentul City berusaha untuk memberikanpengalaman yang unik dan menarik dengan menyediakan beberapa fasilitaas yang dapat dinikmati ketika berbelanja di AEON MALL Sentul City. Rooftop Garden  yang terletak di area outdoor lantaitiga, ruang hijau yang melimpah seperti taman kota ini telah disiapkan dandapat dinikmati secara gratis oleh para pengunjung.

AEON MALL Sentul City juga memiliki monitor LED besar berukuran 20 x 5 m yang dipasang pada sisi dinding lifttembus pandang di canal-walk. Selain dapat menjadi media penyebaran informasi terupdate tentang acara ataupun aktivitas toko kepada pengunjung,keberadaan monitor LED juga menambah keindahan dari pusat perbelanjaan itusendiri. Bagian atas setiap pelataran dan juga atrium utama dilengkapi dengankanopi kaca yang sangat besar, sehingga dapat mengambil pencahayaan dari luar.

Dalam upaya memberikan kesan yang alami juga disematkan berbagai ornamen pendukung seperti beberapa tumbuhan Sakura dan juga tanaman gantung yangdigantung pada beberapa sudut. Pemandangan indah gunung yang dapat dinikmati dari AEON MALL Sentul City menambah kesan keasrian dari pusat perbelanjaan ini. 

Artikulli paraprakBright PLN Batam Siap Ekspor Listrik ke Singapura
Artikulli tjetërKingston FURY Luncurkan DDR5 dan SSD Renegade Generasi terbaru

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini