XXI Café Merilis Minuman Terbaru Perpaduan Soda untuk Pengunjung Cinema XXI

0
406

Makronesia.id – Pengunjung Cinema XXI pastinya sudah tak asing lagi dengan gerai yang menjual beragam makanan dan minuman khas dari XXI Café.

Food & Beverage Business Development Manager Cinema XXI, Andrew mengonfirmasi bahwa, XXI Café saat ini memiliki varian minuman terbaru yang dinamakan “Blue Ocean Fizz”.

“Blue Ocean Fizz adalah minuman terbaru perpaduan soda yang menyegarkan dan sirup Blue Lagoon yang manis dan sedikit asam. Ditambah dengan kenyalnya Jelly Lychee dan Basil Seed yang menambah kenikmatan sensational Blue Ocean Fizz,” ungkapnya  dalam rilis yang diterima redaksi , Jumat (10/02).

Lebih lanjut dikatakan minuman Blue Ocean Fizz ini dapat dinikmati untuk segala kalangan dan menghilangkan rasa dahaga di saat musim panas. Untuk harganya cukup terjangkau yakni Rp35.000.

Perlu diketahui, XXI Café merupakan bagian dari Cinema XXI menyediakan berbagai makanan berkualitas untuk melengkapi pengalaman menonton, seperti Popcorn, Fritters, Pastry dan minuman.

Dimana belum lama ini, tepatnya bulan Desember 2022 juga mengenalkan produk makanan dan minuman baru yakni, Asian Creation yang terdiri dari Hojicha Oat Latte, Matcha Oat Latte, dan Soy Garlic Korean Chicken.

“Menu-menu Asian Creation ini tercipta untuk mengajak para customer menjelajahi kuliner mancanegara dengan cita rasa terbaik Asia yang terinspirasi dari Negeri Sakura dan Negeri Ginseng,” ujar Andrew.

Menu Asian Creation

1. Matcha Oat Latte (Plant Based)
Matcha diperoleh dengan proses penggilingan daun “tencha” menjadi bubuk halus. Matcha memiliki aroma yang khas dengan rasa umami dan sedikit rasa pahit, juga tinggi akan antioksidan. Matcha juga sangat cocok dan semakin nikmat dipadukan dengan susu oat.

2. Hojicha Oat Latte (Plant Based)
Hojicha diperoleh dengan proses pemanggangan dauh teh hijau dan menghasilkan rasa ‘smoky’ yang kuat dengan sedikit rasa manis alami. Hojicha juga lebih nikmat saat disajikan bersama dengan susu oat.

3. Soy Garlic Korean Chicken
Soy Garlic Korean Chicken merupakan daging ayam tanpa tulang yang digoreng renyah dan dipadukan dengan saus soy garlic yang harum, gurih, dan sedikit pedas.

Tak ketinggalan, ada juga minuman recommended yang patut dicoba yakni, minuman kemasan 1 L yang tersedia dengan 3 varian yaitu, Kopi Susu Pandan, XXI Java Tea Special, dan Milo Dinosaurs. Harga yang ditawarkan bervariasi dimulai dari Rp70.000.

Menurut Andrew, menu minuman kopi 1 L ini sebenarnya sudah tersedia sejak 2021 dan khusus tersedia di online delivery XXI Café.

“Kami buat khusus dengan memilih menu-menu favorit yang ada di XXI Café. Dengan ukuran 1 L jadi lebih ASIK karena bisa dinikmati bersama teman, keluarga, atau orang terdekat,” ungkapnya.

Artikulli paraprakHemat Energi, EZVIZ Hadirkan Solusi Produk Ramah Lingkungan
Artikulli tjetërEZVIZ, Perangkat yang Dapat Terhubung dan Membentuk Sebuah Ekosistem di Dalam Rumah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini