Petani Sawit Jambi Deklarasi Gus Muhaimin Presiden 2024

0
246
Petani Sawit di Propinsi Jambi dukung Cak Imin

Jambi, Makronesia.id – Dukungan kepada Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Gus Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai calon Presiden RI 2024-2029 terus mengalir.

Kali ini datang dari Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi. Puluhan petani sawit yang tergabung dalam Komunitas Petani Sawit Kab. Tebo. Provinsi Jambi berkumpul, kemudian mendeklarasikan komunitas mereka memberikan dukungannya kepada Gus Muhaimin pada Pilpres 2024, Senin (10/7/2023).

“Kami dari Komunitas Petani Sawit kabupaten Tebo. Provinsi Jambi siap mendukung Gus Imin menjadi Presiden tahun 2024” ujar Cik Wardi ketua komunitas seraya disambut teriakan “Presiden … presiden” oleh para anggotanya.

“Kami berharap jika Gus Muhaimin jadi presiden bisa mengontrol harga sawit supaya terus stabil” Ujar Cik Wardi.

Tentunya hal tersebut sejalan dengan visi Gus Muhaimin, yakni salah satunya mensejahterakan masyarakat desa.

Mereka menaruh harapan besar pada Gus Muhaimin menjadi Presiden pada Pilpres 2024. Sebab beliau lah tokoh yang peduli kepada nasib petani dan lantang menyuarakan bahwa pembangunan harus dimulai dari desa-desa. (AM/BA)

Artikulli paraprakDORÉ by LeTAO Tawarkan Kelezatan Triple Chocolat Cake
Artikulli tjetërIni Jawaban mengapa Pertashop Merugi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini